Friday 29 December 2017

5 Aplikasi Antivirus Terbaik untuk PC Anda Tahun 2018

wallpaper Disconected Komputer


Techno_Main -- Assalamualaikum Wr.Wb , hai teman teman semua bertemu lagi dengan admin kali ini admin akan membahas seputar 5 Aplikasi Antivirus Terbaik untuk PC Anda Tahun 2018  nih Nahh siapa sih yang mau komputer / laptop nya terkena virus . Pasti kita melakukan berbagai cara agar komputer / laptop kita tidak terkena virus , salah satu cara yang apling sering di gunakan adalah menggunakan sofware AntiVirus nih . 

Nahh bagi kalian yang memiliki rencana untuk memasang software Antivirus nih kami menyediakan rekomendasi nih 5 Software Aplikasi Antivirus Terbaik Terbaru Tahun 2018 nih . Untuk ranking atau urutan terbaik tidaknya antivirus ini , admin ambil dari salah satu situs review dan ranking software yang cukup terkenal yaitu 10TopTenReviews , Namun disini admin hanya mengambil 5 Aplikasi Antivirus terbaik untuk kalian nih , dan admin akan mencoba mengulas sedikit / review sedikit tentang aplikasi ini sesuai dengan pengalaman admin pada saat menggunakan aplikasi ini .

Oke langsung saja kita mulai 5 Aplikasi Antivirus Terbaik untuk PC Anda Tahun 2018 :


1. Bitdefender

BItdefender Logo


Aplikasi yang pertama adalah Bitdefender , merupakan aplikasi yang meraih penghargaan Gold Award menurut 10TopTenReviews , Aplikasi ini merupakan aplikasi antivirus terbaik saat ini . dengan beberapa keunggulan seperti support untuk Windows 7 , 8 , dan 10 serta support untuk Operating System Mac .

Bitdefender ini juga meraih nilai sempurna pada saat pengujian scanning yang di lakukan oleh laboraturium pengujian software Antivirus ternama seperti AV-Test , AV-Comparatives dan juga pengujian oleh pihak dari 10TopTenReviews tersebut sendiri.

Bitdefender ini juga memiliki fitur fitur unggulan seperti aplikasi ini memiliki fitur yang dapat mendeteksi zero-days malware , malware ini termasuk jenis malware yang sangat susah untuk di deteksi karena tidak dapat terdeteksi oleh antivirus pada umumnya . Selain itu Bitdefender memiliki fitur yaitu USB Immunizer yang dapat memblokir potensi malware pada flash drive anda. Fitur lainnya yang tak kalah penting yaitu Antivirus Plus  yang dapat mendeteksi aplikasi aplikasi anda apakah telah tersusupi oleh malware ataukah memiliki potensi berbahaya atau tidak .

Nahh seperti itulah sedikit review tentang Bitdefender , bagi kalian yang ingin mendownload silahkan kunjungi situs resminya yang terdapat di bawah ini :





2. Norton Antivirus 


Norton Logo


Oke aplikasi selanjutnya adalah Norton Antivirus  yang di kembangkan oleh perusahaan Symantec  , aplikasi antivirus ini merupakan peraih Silver Award  menurut situs 10TopTenReviews  . Sama seperti antivirus sebelumnya antivirus norton ini telah di uji oleh laboraturium tester antivirus terkemuka yaitu AV-Test dan AV-Comparatives .  

Setelah pengujian ini aplikasi ini juga dinilai baik dalam melakukan blokir terhadap malware ataupun virus yang mengancam komputer . Selain itu aplikasi ini dapat juga dapat menghapus kemungkinan adanya aktivitas berbahaya ketika kita berselancar di dunia maya , seperti mencegah terjadinya keyloggers dan Pelacakan Cookies kita.

Selain itu aplikasi ini memiliki beberapa keunggulan atau fitur unggulan seperti proses penginstallan dan penggunaan yang mudah , dapat memindai email atau pesan yang masuk ke komputer kita , melindungi kita dari situs web yang tidak aman seperti pish , terdapat mode gamer dan silent.

Bagi yang ingin mendownload aplikasi ini silahkan menuju ke situs resmi nya :





3. Kaspersky Lab


Kaspersky Lab



Oke aplikasi selanjutnya yaitu Kaspersky Lab , aplikasi ini adalah aplikasi peraih Bronze Award Winner . Aplikasi antivirus ini memiliki fitur fitur yang tak kalah ampuh dari dua aplikasi antivirus di atas . Seperti aplikasi ini mendeteksi adanya keyloggers dan adware .

Selain itu aplikasi ini juga memiliki beberapa fitur unggulan yaitu terdapat fitur antipishing , dapat scan email maupun pesan yang masuk , dapat mengkarantina ataupun menghancurkan virus ataupun malware yang ada di komputer kita , terdapat juga mode games yang dapat di gunakan apabila anda sedang bermain game dan tidak ingin terganggu apabila aplikasi ini melakukan scanning. 

Selain itu aplikasi ini juga memiliki fitur yaitu safe banking tool yang dapat menghindarkan username dan password kita dari ancaman hacking , maupun keyloggers.

Bagi kalian yang ingin mengunjungi aplikasi ini silahkan kunjungi website resminya di bawah ini :





4. Avira Antivirus


Avira logo


Aplikasi selanjutnya adalah Avira antivirus , Aplikasi antivirus ini juga merupakan aplikasi yang snagat bagus menurut saya . Aplikasi ini telah support untuk Windows 7 , 8 , dan 10 . Selain itu aplikasi ini mudah dalam proses penginstallan dan penggunaanya , dan yang lebih penting adalah aplikasi ini ketika proses melakukan scanning terhadap virus atau malware di komputer kita tidak menyebabkan lag pada komputer kita. 

Selain itu aplikasi ini memiliki beberapa fitur unggulan seperti memiliki kemampuan yang sangat baik dalam mendeteksi malware dan virus di dalam komputer kita , selain itu sama dengan aplikasi antivirus sebelumnya juga terdapat mode gaming . Aplikasi ini juga memiliki kemampuan safe banking yaitu dapat menyimpan password kita di browser dengan aman sehingga mencegah dari ancaman hack dan keyloggers.

Bagaimana ? Tertarik dengan aplikasi ini ? apabila tertarik silahkan kunjungi website resminya di bawah ini :





5. Avast Pro Antivirus


Avast Logo


Oke aplikasi yang terakhir adalah Avast Antivirus , pasti kalian mengetahui aplikasi antivirus yang satu ini bukan ? yups aplikasi ini cukup terkenal dan banyak di gunakan . Avast ini memiliki beberapa keunggulan di banding aplikasi antivirus yang sudah kita bahas sebelumnya . Apakah itu ? berikut ini keunggulan aplikasi avast 

Memiliki kemapuan yang sangat baik dalam mendeteksi virus maupun malware yang terdapat di dalam komputer anda , pada saat melakukan scan tidak menyebabkan lag maupun gangguan pada aktivitas kita di dalam komputer , melakukan pengamanan DNS kita merupakan salah satu fitur Avast yang tidak di miliki oleh antivirus lainnya , selain itu avast juga dapat mendeteksi aplikasi yang ada di dalam komputer kita . Apakah aplikasi tersebut update ataupun ada versi aplikasi yang lebih baru atau lebih update . dan fitur fitur lainnya .

Untuk mengetahui lebih baik dalam fitur fitur apa saja yang dimiliki silahkan mengunjungi website resminya pada link di bawah ini :




Sekian artkel tentang 5 Aplikasi Antivirus Terbaik untuk PC Anda Tahun 2018 , terimakasih sudah membaca artikel ini . Silahkan baca baca artikel lainnya di dalam blog Techno_Main  ini ya . Wassalamualaikum Wr.Wb




(Resource : 10TopTenReviews | Kunjungi Website)

Bagikan

Jangan lewatkan

5 Aplikasi Antivirus Terbaik untuk PC Anda Tahun 2018
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.